Beli bukunya udah dari setengah tahun yg lalu. Abis mudik baru terlaksana bikinnya. Gara2 gk punya klakat gede hiksssss.
Pokoknya list pertama mudik harus beli klakat hihi, gk kira2 pesen klakat yg sekaligus ukuran gede diameter 40cm (emosi jiwa) hehe.
Bismillah.....eksekusi pertama dimulai, waktu ngelukis pake acara tangan gemeteran. Sambil di tungguin 2 anak gadisku, sampe diketawain saking gemeternya hihi. Adonan pertama sambil deg2an nungguin hasilnya, ternyata keluar kukusan motifnya masih basah. Singkat cerita adonan pertama waktu gulung patah (mewekkkkk). Adonan kedua ,bismillah.....suksesssss alhamdulillah meskipun belum puas banget. Tapi tetep semangat next time coba lagi. Resep dari buku bolu batik, semoga bermanfaat.
Ini dia penampakan klakat saya ♫♫♫
˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷˷
1a. Bahan adonan motif :
# 40 gr tepung terigu protein rendah
# 30 gr tepung maizena
# 60 gr gula pasir
# 2 btr telur
# 1 sdm emulsifier
# 2 sdm susu cair
1b. Cara membuat :
# Campur tepung ,telur dan gula pasir. Tambahkan emulsifier, lalu mixer dengan kecepatan tinggi hingga adonan berwarna putih dan kental.
# Matikan mixer, lalu tuang susu cair. Aduk menggunakan spatula sampai susu tercampur rata. Adonan siap di beri pewarna sesuai motif yg akan di buat.
# Motif siap dilukis di atas kertas roti, kukus selama 2 menit.
2a. Bahan Roll Cake :
# 5 btr kuning telur
# 3 btr putih telur
# 200 gr gula pasir
# 20 gr emulsifier
# 50 ml minyak sayur
# 80 ml susu cair full cream
# pasta secukupnya
# 140 tepung terigu protein rendah
# 30 gr tepung maizena
# 1/2 sdt baking powder
# 1/2 sdt garam
2b. Cara membuat :
# Siapkan telur di mangkok besar
# Kocok telur dengan kecepatan tinggi. masukkan gula pasir sedikit demi sedikit, lalu beri emulsifier aduk sampai adonan kental.
# Kurangi kecepatan, tuang minyak sayur, susu, dan pasta, kocok hingga rata.
# Matikan mixer, masukkan terigu, maizena, garam,baking powder, aduk dengan spatula. Bagi 2 adonan.
# Ambil cake motif yg telah dikukus. Tuang 1 bagian roll cake di atas adonan motif yang telah dikukus, kukus kembali selama 8 menit. Lepaskan kue dari loyang. Angkat kertas secara perlahan. Tunggu sampai hangat, oles dengan buttercream, lalu gulung.
3a. Bahan buttercream :
# 500 gr mentega putih tawar
# 300 ml simple sirup
# 1/2 kaleng SKM
# 1 sdm pasta vanili
3b. Cara membuat :
# Campur semua bahan kecuali vanili
# Kocok sampai ringan dan mengembang dengan kecepatan tinggi.
# Masukkan pasta vanili, kocok rata. Matikan mixer.
Loyang ukuran berapa?
BalasHapusLoyang ukuran berapa?
BalasHapus